Komisi Yudisial Pantau Langsung Sidang Praperadilan La Nyalla di PN Surabaya

Komisi Yudisial Pantau Langsung Sidang Praperadilan La Nyalla di PN Surabaya

TerasJatim.com, Surabaya – Sesuai permintaan Kejaksaan Tinggi Jatim, Komisi Yudisial (KY) mengutus perwakilannya untuk melakukan pemantauan sidang perdana gugatan praperadilan atas pemohon La Nyalla Mattalitti di Pengadilan Negri Surabaya pada Rabu (30/03).

Koordinator Perwakilan Komisi Yudisil Penghubung Jawa Timur, Disar Alfarizi, menegaskan pihaknya berkomitmen untuk melakukan pemantauan sidang tersebut hingga selesai.

“Kami akan terus memantau dan mengawal sesuai yang ditugaskan. Jadi hasil sidang perdana ini akan kami laporkan ke pusat. Biasanya kan paling lama sepuluh hari kita pantau terus,” kata Diar di PN Surabaya.

Lanjutnya, kedatangan mereka tidak bermaksud untuk intervensi apapun, dan hanya memantau sebagaimana tugas KY.

“Kita ingin menjaga independensi hakim dan institusi pengadilan,” imbuhnya.

Permohonan sidang praperadilan dilayangkan pihak tersangka La Nyalla Mattalitti, atas penetapan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi dana hibah Kadin Jatim oleh Kejaksaan Tinggi Jawa Timur.

Pihak La Nyalla menganggap bahwa hal tersebut dinilai tidak prosedural. (Kta/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim