Kampanye Peserta Pemilu 2019 di Bojonegoro Dinilai Melempem

Kampanye Peserta Pemilu 2019 di Bojonegoro Dinilai Melempem

TerasJatim.com, Bojonegoro – Tahapan kampanye Pemilu 2019 yang telah dimulai sejak 23 September lalu, hingga kini dianggap melempem karena belum berdampak pada masyarakat luas.

Setidaknya hal itu menjadi rasan-rasan publik di beberapa warkop pelosok desa di Kabupaten Bojonegoro Jatim.

Awaludin (40), salah satu pengamat sosial dan politik kelas ‘ndeso’ mengutarakan, ihwal melempemnya perkampanyean itu sambil sedikit mencecap kopi pahitnya.

Ia mengaku heran dengan para caleg dan partai peserta Pemilu 2019 yang dinilainya ogah-ogahan dan hanya main-main di medsos.

“Lha ya kok aneh, sampai detik ini belum ada caleg atau parpol yang tampak beraktivitas kampanye secara serius. Kok mereka kaya nggak butuh massa dan hanya bermedsos ria,” ujar pria mantan penggiat web informasi desa itu dengan sejumlah teman ngopinya, Selasa (18/12).

Padahal, kata dia, KPU sudah mengumumkan masa kampanye sejak 23 September lalu melalui website dan sejumlah media massa. Namun sampai saat ini masih sepi pergerakan dari para kontestan pemilu termasuk caleg-caleg baik tingkat daerah dan pusat.

“Entah mereka nunggu apa ya, tetapi secara teori umum mestinya kalau pengen dikenal luas ya harus segera bergerak memasang APK dan melakukan pertemuan-pertemuan tertutup sesuai tahapan I kampanye. Lha ini sepi mampring, gambar caleg ya gak ada yang jelas,” imbuhnya sembari terkekeh.

Sedikit berbeda, Mbah Komari (58), justru menduga-duga, bahwa melempemnya pergerakan kampanye tahap I yakni rapat tertutup dan pemasangan APK ini adalah bagian strategi para pelaku politik dalam menghemat ongkos. Gunanya, ongkos itu nanti bakal digeber saat jelang akhir masa kampanye dan hari H pemilu kelak.

“Nek prasaku ya, caleg-caleg kuwi saiki berhemat. Nek saiki bergerak kampanye yo iso jebol toh yo, nanti entah bulan Februari atau Maret dan jelang malam H lak ‘sung-sinung’ dan banyak caleg turut lawang. Lha biayanya ya untuk tarung saat itu,” tandas pria berumur yang masih tampak energik itu.

Sekadar diketahui, sesuai data dari KPU, tahapan kampanye Pemilu 2019 telah dimulai 23 September 2018 dan berakhir pada 13 April 2019 mendatang. Namun begitu, kampanye Pemilu 2019 secara umum dibagi menjadi dua tahapan.

Tahap I yakni pelaksanaan kampanye terbatas, pertemuan tatap muka, pemasangan alat peraga kampanye (APK) maupun penyebaran bahan kampanye kepada publik dimulai 23 September 2018-13 April 2019.

Tahap II pelaksanaan kampanye dilakukan peserta Pemilu 2019 melalui rapat umum dan iklan media massa, media cetak maupun elektronik mulai 24 Maret sampai 13 April 2019.

Selanjutnya, pada 14-16 April 2019 merupakan masa tenang. Puncaknya, pada 17 April 2019 adalah pemungutan suara dalam Pemilu DPRD, DPR RI, serta Pilpres dalam satu hari yang sama. (Saiq/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim