Jelang Imlek, Umat Tionghoa di Madiun Bersihkan Kelenteng Hwie Ing Kiong

Jelang Imlek, Umat Tionghoa di Madiun Bersihkan Kelenteng Hwie Ing Kiong

TerasJatim.com, Madiun – Jelang perayaan Imlek 2568 Kongzili yang jatuh pada Sabtu (28/01) nanti, masyarakat keturunan Tionghoa di Kota Madiun, melakukan sejumlah persiapan di tempat ibadah Tri Dharma (TITD) Hwie Ing Kiong, Madiun Jatim.

Sejumlah persiapan yang dilakukan diantaranya merawat dan membersihkan puluhan rupang, sebagai simbol tokoh-tokoh yang dipercaya membawa kemakmuran bagi mereka.

Kepala Seksi Pengembangan Agama TITD Hwie Ing Kiong Madiun, Lianawati mengatakan, beberapa pengurus tempat sembahyang masyarakat Tonghoa di Kota Madiun, mulai membersihkan rupang dan altar.

Banyak rupang di kelenteng Hwie Ing Kiong, yang dibersihkan dari kotoran debu, sebelum nantinya para masyarakat Tionghoa menjadikan tempat tersebut untuk persembahyangan di malam pergantian tahun baru Tionghoa.

“Seperti biasa ya, umat Tionghoa membersihkan rupang. Kta sembahyang tahun baru pukul 00.00, jadi pas tanggal 28 Januari nanti,” ungkap Lianawati, Selasa (24/01).

Salah satu rupang yang dibersihkan yakni rupang Dewi Laut atau dalam bahasa hokian disebut Ma Cho. Rupang ini memiliki keistimewaan dengan balutan warna keemasan dan di beberapa sisi dihiasi oleh manik-manik terbuat dari batu kristal dan giok.

Ma Chow adalah tuan rumah kelenteng Hwi Ing Kiong yang memiliki cerita sebagai sang penolong bagi nelayan. Ma Chow sebagai tokoh yang dianut ketika nelayan hendak pergi berlayar dan dikenal sangat penolong bagi orang kecil yang tengah tertimpa musibah.

Selain membersihkan rupang, beberapa sudut ornamen khas kelenteng pun juga tak luput dari perawatan para warga Tionghoa. Ratusan lilin dari ukuran kecil hingga besar tampak telah siap untuk dinyalakan di malam perayaan imlek Sabtu nanti. (Bud/Red/TJ/KBRN)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim