Jasad TKW Korban Perkosaan di Malaysia, Dipulangkan ke Pakisaji Malang hari ini

Jasad TKW Korban Perkosaan di Malaysia, Dipulangkan ke Pakisaji Malang hari ini

TerasJatim.com, Malang – Jasad Kristiana Dewi (42), tenaga kerja wanita (TKW) yang meninggal karena kasus pemerkosaan dan pembunuhan di Malaysia, akhirnya dipulangkan ke rumahnya di Kecamatan Pakisaji Kabupaten Malang, Jawa Timur, hari ini Kamis (24/11).

Dilansir dari Kompas, saat berita ini dituunkan jenazahnya sudah berada di Bandara Juanda Surabaya, menunggu proses administrasi untuk segera dibawa ke rumahnya di Pakisaji, Malang.

Kepala Pos Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (P4TKI) Kabupaten Malang Muhamad Iqbal memperkirakan jenazah tiba di kediamannya pada siang nanti.

“Karena menunggu keluar dari bandara dulu. Mudah-mudahan siang bisa tiba di rumah,” kata Iqbal.

Seperti yang ditulis TerasJatim.com, Kristiana Dewi tenaga kerja wanita asal Pakisaji Malang dikabarkan tewas di Selangor Malaysia akibat kasus pemerkosaan dan pembunuhan.

Kabar kematian Kristiana Dewi berawal dari laporan polisi Petaling Jaya, Selangor, pada 11 November 2016 kepada Satgas Perlindungan WNI pada KBRI Kuala Lumpur.

Kristiana Dewi ditemukan meninggal akibat perkosaan dan pembunuhan pada Minggu, 6 November 2016 di Petaling Jaya Selangor Malaysia. (Kta/Red/TJ)

TKW Asal Malang Jadi Korban Perkosaan dan Pembunuhan di Malaysia

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim