Jaga Lingkungan, Korem Bhaskara Jaya Surabaya Gandeng Warga

Jaga Lingkungan, Korem Bhaskara Jaya Surabaya Gandeng Warga

TerasJatim.com, Surabaya – Unik, namun bersahabat. Itulah kalimat yang tepat bagi sejumlah anggota Korem 084/Bhaskara Jaya dalam menjaga lingkungan yang berada di wilayahnya.

Tak hanya melibatkan prajuritnya dalam menjaga lingkungan, Pasi Bhakti Korem 084/Bhaskara Jaya, Mayor Inf Hermanto, juga mengajak warga sekitar untuk ikut berpartisipasi menjaga ekosistem alam yang selama ini tak terawat.

“Warga yang berada di wisata kawasan Menanggal Surabaya ini, juga kita lilbatkan. Kita berikan pemahaman betapa pentingnya menjaga ekosistem alam,” ujar Mayor Hermanto di sela-sela kegiatan bersih-bersih lingkungan, Jumat (05/01) pagi.

Menurutnya, tak hanya wilayan penghijauan saja, sasaran kebersihan yang berlangsung pagi itu, juga menargetkan beberapa fasilitas umum yang berada di lokasi tersebut.

“Melihat jalur ini merupakan jalur hijau, semua fasilitas termasuk saluran air dan lain sebagainya, juga turut kita bersihkan bersama warga,” ungkapnya.

Selain membersihkan area hijau, mereka juga melakukan penanaman sejumlah bibit pohon.

“Saya berharap melalui kegiatan ini masyarakat bisa sadar betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, maupun ekosistem alam di sekelilingnya,” pintanya. (Gung/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim