Heru Tjahjono Resmi Jabat Sekdaprov Jatim

Heru Tjahjono Resmi Jabat Sekdaprov Jatim

TerasJatim.com, Surabaya – Gubernur Jatim Soekarwo, secara resmi melantik Heru Tjahjono sebagai Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jatim di Gedung Negara Grahadi, Selasa, (25/09).

Dalam kesempatan ini, terlihat hadir sejumlah Bupati, Walikota dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Jatim.

Dalam sambutannya, Gubernur Jatim yang akrab disapa Pakde Karwo ini mengharapkan, Sekdaprov yang baru dapat melaksanakan tugas sebaik-baiknya, penuh rasa tanggung jawab dan senantiasa menjaga integritas.

Pakde Karwo menjelaskan, sesuai dengan UU 23 Tahun 2014, jabatan Sekdaprov merupakan Sekretaris Daerah Pemprov Jatim sekaligus sekretaris Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah.

Salah satu fungsi dasarnya adalah melakukan koordinasi dengan seluruh jajaran agar terjalin sinergitas antar lembaga.

“Komunikasi dan sinergi sangat penting terutama dengan stakeholder terkait, seperti DPRD Jatim. Semoga selalu amanah, tanggung jawab dan memiliki komitmen yang tinggi sehingga mampu memberikan kontribusi untuk kemajuan Jatim di masa yang akan datang,” harapnya.

Pakde Karwo juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Dr Ir Jumadi, M MT sebagai Pj Sekdaprov Jatim atas sumbangsih tenaga, dedikasi, pengabdian dan keikhlasannya selama menjabat.

Sebagai informasi, Heru Tjahjono,merupakan mantan Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan (DPK) Jatim dan Mantan Bupati Tulungagung.

Nama Heru sempat bersaing dengan Wahid Wahyudi yang kini menjabat sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Jatim, dan Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda) Jatim, Bobby Soemarsono. (Jnr/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim