Dump Truck ‘Nyelonong’ Tabrak Rumah Warga di Senori Tuban

Dump Truck ‘Nyelonong’ Tabrak Rumah Warga di Senori Tuban

TerasJatim.com, Tuban – Sebuah dump truck nopol S 8552 UA yang dikemudikan oleh Sutrisno (40) warga Desa Mlaten Kecamatan Kalitidu Kabupaten Bojonegoro, tiba-tiba nyelonong dan menabrak rumah warga, kemarin sore.

Informasi yang dihimpun, peristiwa bermula saat pengemudi dump truck berhenti dan sedang mengisi bahan bakar di sebuah kios bensin eceran yang letaknya sekitar 50 meter dari lokasi kejadian.

Lantaran posisi truk yang berada di jalan yang menanjak, dan diduga lupa tidak menggunakan rem tangan, tiba-tiba truk yang dalam keadaan mesin mati tersebut berjalan mundur sendiri yang kemudian menabrak rumah Siti Nurofiatul Hidayah (28), di Dusun Kenongo Desa Wonosari Kecamatan Senori Kabupaten Tuban.

Akibatnya, rumah korban yang terbuat dari kayu jati tersebut porak poranda.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Pemilik rumah diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp4 Juta,” jelas anggota Polsek Senori Aipda Ahmadi.

Insiden tersebut kemudian diselesaikan secara kekeluargaan dan pengemudi dump truk bertanggung jawab untuk memperbaiki kerusakan rumah korban. (Wid/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim