Dua Wanita Jadi Korban Tabrak Lari di Jembatan Glendeng Bojonegoro

Dua Wanita Jadi Korban Tabrak Lari di Jembatan Glendeng Bojonegoro

TerasJatim.com, Bojonegoro – Peristiwa tabrak lari yang merenggut korban jiwa terjadi di Jalan Raya Bojonegoro – Tuban, tepatnya di jembatan Glendeng, Desa Kalirejo Bojonegoro, Minggu (15/10) siang, sekira pukul 12.30 WIB.

Kali ini, Nanik, perempuan 36 tahun, warga Desa Bangunrejo Kecamatan Soko Kabupaten Tuban, tewas seketika di lokasi kejadian, sementara teman korban, Nur Umi Azizah (16), mengalami luka berat.

Informasi yang dihimpun, kejadian berawal saat korban mengendarai sepeda motor Honda Beat nopol S 4356 FT, berboncengan dengan Nur Umi Azizah, melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang.

Saat sampai di lokasi kejadian, diduga sebuah truk (yang belum diketahui identitasnya) berjalan searah dengan motor korban dan melaju dengan kecepatan tinggi.

Diduga motor korban terserempet truk, hingga akhirnya keduanya terjatuh tepat di bawah kolong truk. Tak ayal, keduanya tergilas roda truk.

Akibatnya, Nanik tewas seketika, sementara Nur Umi Azizah menglami luka berat.

Polisi yang datang di lokasi kejadian, dengan dibantu sejumlah warga sekitar, langsung mengevakuasi kedua korban dan dibawa ke RSUD Bojonegoro.

Hingga kini, peristiwa tabrak lari ini masih dalam pengusutan Unit Laka Satlantas Polres Bojonegoro. (Ev/Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim