Ayam Berjari Kaki Sepuluh

Ayam Berjari Kaki Sepuluh

TerasJatim.com – Blitar – Seekor ayam kampung di Kota Blitar, memiliki jumlah jari layaknya manusia, yakni sepuluh  jari. Padahal, umumnya jari kaki ayam hanya delapan.

Bukan itu saja, ayam jantan unik milik Mat Blangkon (30), warga Kelurahan Tanggung Kecamatan Kepanjen Kidul Kota Blitar ini, memiliki warna bulu kaki serta paruh ayam berwarna putih semua.

Mat Blangkon, memberi-nama ayam jantan yang memiliki jari sepuluh ini, Si Jangkep. Selain itu, Mat Blangkon juga memperlakukan Si Jangkep berbeda dengan ayam-ayam lain miliknya.

“Si Jangkep ini saya taruh di kandang sendiri dan diberi makan berbeda dengan ayam lainnya.” ujar Mat Blangkon.

Setiap hari, selalu saja ada warga sekitar yang penasaran dengan ayam unik ini, untuk melihat keunikan yang dimiliki oleh Si Jangkep ini. Mereka merasa heran dengan ayam yang mempunyai jari kaki sepuluh.

“Saya dengar dari teman, jika ada ayam yang mempunyai jari kayak manusa, makanya saya ke sini untuk melihat sendiri.” Kata Ahmad, tetanggAa Mat Blangkon.

Pemilik ayam mengaku, jika selama ini ayam unik miliknya sudah ditawar 1,2 juta rupiah, oleh seseorang yang tertarik untuk memilikinya. Namun Mat Blangkon belum berniat untuk menjualnya, alasannya karena masih sayang.

“Sayang aja mas dengan ayam unik ini. Meskipun sudah ditawar satu juta lebih.” tambah Mat Blangkon.

Ayam putih mulus tersebut, merupakan keturunan ayam kampung piaraan biasa.. Si jangkep kini menjadi ayam kesayangan keluarga Mat Blangkon, karena kenuikannya dan dianggap sesuatu yang langka. (Aji/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim