Arema Gagal Melaju ke Final Piala Presiden

Arema Gagal Melaju ke Final Piala Presiden

TerasJatim.com, Solo – Tim kebanggaan warga Malang, Arema Cronous akhirnya gagal melaju ke babak Final Piala Presiden 2015. Hal ini dipastikan setelah Arema harus mengakui keunggulan Sriwijaya FC 2-1, sehingga agregat gol 3-2 untuk keunggulan Laskar Wongkito.

Sriwijaya FC tak bisa memainkan laga di Palembang karena masalah kabut asap. Oleh karena itu, mereka harus menjamu ‘Singo Edan’, Minggu (11/10), di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.

Gol pertama dalam laga itu tercipta di menit 45 paruh pertama laga. Asri Akbar yang mencatatkan namanya di papan skor, lewat satu sepakan keras dari luar kotak penalti.

Arema baru bisa membalas pada menit 74. Berawal dari bola kemelut hasil sepak pojok, Lancine Kone mencatatkan gol balasan.

Sriwijaya FC merespon gol itu dengan cepat. Toulahu Abdul Musafry membalasnya lima menit berselang. Dia melakukan diving header menyambut umpan silang Rizsky Dwi.

Hingga peluit akhir dibunyikan oleh wasit Thoriq Alkatiri, tak ada gol tambahan yang tercipta. Sriwijaya FC pun berhak menantang ‘Maung Bandung’ di laga puncak ajang Piala Presiden, yang venuenya masih belum ditentukan hingga detik ini. (Dim/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim