Angin Kencang Hantam Wilayah Petok Kediri, Rumah Seorang Janda Rusak

Angin Kencang Hantam Wilayah Petok Kediri, Rumah Seorang Janda Rusak

TerasJatim.com, Kediri – Hujan deras disertai angin kencang, melanda wilayah Desa Petok, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri Jawa Timur. Akibatnya sebuah rumah milik Patolah. janda berusia 60 tahun, di RT 04 RW 01 Desa Petok, mengalami kerusakan parah, Jumat (24/03) sore.

Tampak bangunan atap rumah jebol akibat tertimpa pohon yang ada di sampingnya. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

“Hujan deras diiringi petir terjadi siang tadi usai shalat Jumat. Selang beberapa waktu kemudian angin bertiup kencang dan puncaknya sebuah pohon roboh dan mengenai atap rumah bu Patolah,” jelas Danramil Mojo, Kapten Inf Mujiono, Jumat sore.

Anggota Koramil 06/Mojo bersama BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Kediri dan perangkat desa setempat langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pendataan, dan upaya pembersihan.

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian sekitar Rp 7 juta.

Saat dikonfirmasi, Dandim Kediri, Letkol Arm Joko Setiyo K, M.Si (Han) membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya sudah memerintahkan Kapten Inf Mujiono untuk segera berkoordinasi dan bekerjasama dengan BPBD Kabupaten Kediri dan TBSD (Tim Siaga Bencana Desa), terkait dampak angin kencang yang terjadi hari ini.

Disamping itu, bila diperlukan akan dilakukan karya bakti di Desa Petok yang berhubungan dengan dampak dari kejadian tersebut. (Kta/Red/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim