Alustista TNI jadi Hiburan Gratis Warga

Alustista TNI jadi Hiburan Gratis Warga

TerasJatim.com, Lamongan – Kedatangan sejumlah Alustista milik TNI jelang peringatan HUT TNI yang ke-70 yang terparkir di alun-alun kota lamongan menjadi tontonan warga.

Peralatan perang negara ini, sontak menjadi ajang hiburan gratis masyarakat, tidak sedikit warga yang melakukan selfie di alat perang tersebut.

Menurut Suli, warga Desa Janggan, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, ia menyempatkan diri dengan anak istrinya untuk melihat alustista milik TNI. Selain itu, momen seperti ini jarang terjadi dan belum tentu setahun sekali ada di lamongan.

Rencananya, sejumlah alustista yang didatangkan dari malang dan mojokerto tersebut akan dipamerkan pada saat upacara peringatan hari ulang tahun TNI yang ke-70 di alun-alun lamongan besuk (5/10).

Sedangkan upacara besuk pagi, akan di ikuti oleh tiga Kodim, yaitu dari Bojonegoro, Tuban serta Lamongan yang rencananya akan dihadiri oleh Danrem Mojokerto. (Crus/TJ)

Subscribe

Terimakasih Telah Berlangganan Berita Teras Jatim